KODE MACRO HANYA MENGAMBIL ANGKA SAJA DI EXCEL

VBA Excel - Hanya Mengambil Angka Di Excel. Bagaimana cara mengambil angka saja dari gabungan huruf dan angka dalam satu kalimat ? ada banyak cara, salah satunya menggunakan Kode Macro Pengganti MID. Berikut adalah salah satu contoh yang dapat Anda pelajari mengambil angka atau huruf saja dalam dari gabungan huruf dan angka dalam satu kalimat.


Kode Macro Hanya Mengambil Angka Saja Di Excel. Untuk mengambil angka dari gabungan huruf dan angka dalam satu kalimat / satu range, ada beberapa rumus formula yang bisa Anda gunakan, mulai dari Left, Right dan MID dan masih banyak lagi. Namun, tahukah Anda bahwa, di dunia excel masih jarang yang membuat artikel seputar mengambil angka dari gabungan huruf menggunakan kode macro excel. Mayoritas mereka-mereka menyembunyikan ilmu tersebut karena mungkin saja itu dianggap lumayan rahasia, sehingga tidak jarang ketika Anda mengetik "Kode Macro Pengganti Left, Right, MID" di google jarang yang di temukan. Rata-rata Anda menemukan rumus formula nya saja tetapi tidak dengan kode macro excel nya. betul ??

Nah sekarang sudah ada nih, Kode Macro Hanya Mengambil Angka Saja Dalam Satu Kalimat Di Excel. Namun sebelumnya kami berpesan kepada pengunjung bahwa "jika artikel ini menurut Anda bagus dan layak untuk Anda share (bagikan), maka silahkan bagikan ke sosial media yang Anda punya" biarkanlah artikel ini menjadi jariyah kami kelak. Dan kami akan selalu berusaha memberikan yang terbaik dan original untuk Anda".

Ada banyak cara untuk mengambil angka dari gabungan huruf dan angka dari worksheet, berikut kami akan jelaskan dahulu cara mengambil angka dari huruf menggunakan rumus formula.

Kami disini tidak akan menjelaskan tentang Mengambil Angka Saja Di Excel, Karena menurut kami Anda pasti sudah familiar dengan formula tersebut. Langsung saja ke topik yaitu Mengambil Angka Saja Di Excel Menggunakan Macro.

Mengambil Angka Saja Di Excel Dengan Kode Macro

Disini kita akan menggunakan dua jalur, yaitu yang pertama kita menaruh kode macro dan kemudian (kedua) menaruh rumus (formula).

1. Buka Microsoft Excel Anda
2. Tekan Alt+F11, jendela Visual Basic for Application (VBA) tempat menaruh macro
3. Buat 1 module d an salin kode macro dibawah ini

Public Function getnumber(arg As String) As String
Dim objRegex
Set objRegex = CreateObject("vbscript.regexp")
With objRegex
.Global = True
.Pattern = "[^\d]+"
getnumber = .Replace(arg, vbNullString)
End With
End Function

4. Kemudian buatlah / ketik "5 hari 5 malam ' di range A1
5. Di range B1 ketik formula ini "=VALUE(getnumber(A1))" drug sampai B100
6. Ketik data sembarang dari gabungan huruf dan angka di A2:A100 maka hasilnya hanya tampil angka saja.
7. Simpan dengan extensi .xlsm dan selesai deh.. mudah kan..??

Untuk pemahaman yang mendalam, kami sertakan link download untuk Anda supaya bisa di otak atik sendiri dengan gaya / cara Anda sendiri. Jika Anda mendapatkan kendala silakan komentar dengan bahasa yang sopan dan santun.

Demikian semoga artikel kami ini bisalah berguna bagi Anda yang lagi mencari-cari artikel Kode Macro Pengganti MID. Dan jika Anda pikir ini adalah artikel yang berguna dan layak untuk di bagikan, maka silahkan Anda bagi melalui sosial media apapun, dengan tujuan saling berbagi.

"Kami Selalu Berusaha Memberikan Yang Terbaik dan Original Untuk Anda"
Jabat Erat@Hak Cipta 2015

Post a Comment for "KODE MACRO HANYA MENGAMBIL ANGKA SAJA DI EXCEL"