8 APLIKASI BERBASIS MICROSOFT EXCEL (GRATIS)

Note : Luangkan waktu beberapa menit untuk membaca dan memahami artikel 15 Aplikasi Berbasis Microsoft Excel (Gratis) ini secara cermat, karena artikel ini akan sangat singkat namun jelas.

Jangan Sampai Anda Salah Paham !! Baca Dengan Teliti !!


1. Aplikasi Katrol Nilai Siswa Berbasis Excel


Aplikasi katrol nilai ujian siswa berbasis microsoft excel ini dibuat untuk digunakan sebagai sarana mempermudah guru dalam mengatrol nilai ujian siswa supaya adil. Dalam hal ini, kami sudah membuat aplikasi katrol nilai ujian siswa untuk para guru ataupun tata usaha dalam mempermudah input nilai ke dalam raport. dan berikut detailnya
  • Aplikasi Katrol Nilai Ujian ini berbasis microsoft excel
  • Extensi aplikasi (Excel Bianry WorkBook) .xlsb
  • Size aplikasi kurang lebih 100Kb saja (ini sangat ringan sekali)
  • Bisa dioperasikan pada windows 7, 8 atau windows versi terbarunya
  • Menu aplikasi dibuat sesimpel dan serapi mungkin
  • Memungkinkan pengguna langsung mengerti alur aplikasi saat pertama dibuka
  • Karen sizenya sangat kecil, memungkinkan dibuka pada RAM 2Gb dengan sangat lancar tp skrng sudah jarang pakai RAM 2GB
  • Sekali klik aplikasi akan mengenerate nilai ujian siswa supaya nilai antar siswa bisa adil
  • Tidak ribet
  • Dan masih banyak lagi keunggulannya


2. Aplikasi Surat Keterangan Kelakuan Baik (Siswa) Berbasis Excel


Aplikasi Surat Keterangan Kelakuan Baik Siswa atau biasa disebut SKKB Siswa adalah Surat Dari Kepala Madrasah/Sekolah Yang Menerangkan Bahwa Siswa Tersebut Selama Menjadi Siswa Di Madrasah/Sekolah Tidak Pernah Terlibat Kenakalan Remaja dan Penyalahgunaan Narkoba/Obat-obat Terlarang.

Biasanya Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB) ini digunakan siswa saat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, baik itu dari jenjang SD ke SMP atau SMP ke SMA/SMK dan seterusnya.

Contoh SKKB Siswa

KOP SEKOLAH/MADRASAH
====================
SURAT KETERANGAN KELAKUAN BAIK (SKKB)
Nomor : 188/MTs.BM/Tb/III/2018


Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : MOH. MAHSUN, S.PdI.M.A.
NIP : -
Pangkat/Gol.: -
Jabatan : Kepala Madrasah


Menerangkan bahwa :


Nama : NURUL IFFAH ARUM P.
Tempat/Tgl Lahir: Bojonegoro, 07 April 2003
Jenis Kelamin : Perempuan
Nomor Induk : 1248
NISN : 0036812024
Nama Orangtua : Budiono
Alamat : Desa Tumbrasanom Kec. Kedungadem Kabupaten Bojonegoro

Bahwa yang bersangkutan selama menjadi siswa/i di MTs. Baitul Muttaqin Tumbrasanom Kedungadem Bojonegoro BERKELAKUAN BAIK, tidak terlibat kenakalan remaja dan penyalahgunaan Narkoba/Obat-obat terlarang.

Demikian Surat Keterangan ini kami buat dengan sebenar-benarnya untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.



Tumbrasanom, 2 Maret 2018
Kepala Madrasah,


MOH. MAHSUN, S.PdI.M.A.
Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB) Siswa ini sangat perlu dimiliki oleh setiap Madrasah/Sekolah, karena dokumen ini sering diminta pada jenjang berikutnya. Meskipun siswa tidak meminta, alangkah bainya Sekolah/Madrasah tetap membuatkan beserta Kartu NISN nya.

Namun, Bagaimana jika siswa yang dibuatkan SKKB lebih dari 100 bahkan hampir 500 siswa ?? apakah Anda akan membuat SKKB secara manual ? saya yakin Anda pasti tidak menginginkannya, oleh karena itu, kami menyediakan Aplikasi Surat Keterangan Kelakuan Baik Siswa Dari Sekolah/Madrasah yang dapat Anda gunakan di semua komputer, bahkan Aplikasi ini dapat dijalankan di spek notebook paling rendah sekalipun.

Berikut kami lampirkan sampel file Aplikasi Cetak Surat Keterangan Kelakuan Baik Siswa Dari Sekolah/Madrasah. Aplikasi ini kami bagikan secara gratis dan jika Anda ingin berdonasi silahkan hubungi kami melalui kontak yang berada di gadged paling bawah

3. Aplikasi Absensi Pegawai Berbasis Excel


www.mtsbmtumbrasanom.id - Absensi Pegawai digunakan setiap hari mengikuti kalender pendidikan.

Biasanya Staf Tata Usaha merekap jumlah (Sakit, Izin, Alpa) absen dari setiap pegawai, dan ini akan merepotkan apabila menggunakan cara manual alias nulis, belum lagi nanti mengitung dari setiap pegawai, kan lama jadinya.

Nah, Pada kesempatan kali ini, kami selaku admin akan membagikan Aplikasi Absensi Pegawai Berbasis Excel secara gratis.

Tampilan Utama Aplikasi Absensi Pegawai - Excel


Menu utama aplikasi kami taruh di Ribbon Excel supaya lebih praktis dan pengguna mudah dalam memahami alurnya.

Untuk extensi aplikasi ini kami menggunakan Excel Binary Workbook (.xlsb) dan untuk size/ukuran aplikasi ini sangat ringan kurang lebih (293kb) saja.

Menu "Data Pegawai"


Data umum digunakan untuk mengisi nama pegawai dan jabatan.

Menu "Input Absensi"


Dalam menu input absensi ini terdapat beberapa tombol yaitu dimulai semeter ganjil atau bulan (Juli, Agustus, September, Oktober, Nopember, Desember) dan untuk semeter genap dimulai bulan (Januari, Pebruari, Maret, April, Mei, Juni)

Menu "Rekap Absensi"


Menu ini adalah hasil finish dari kumpulan input Absensi Bulanan/harian pegawai.

Untuk link downloadnya silahkan klik dibawah ini :



4. Aplikasi Surat Keterangan Lulus (SKL) Berbasis Excel


Aplikasi Cetak Surat Keterangan Lulus Siswa (SKL) berbasis microsoft excel dapat Anda download pada link dibawah artikel ini.

Surat Keterangan Lulus atau sering disebut SKL biasanya sering digunakan sebagai pengganti SHUN sementara untuk memenuhi syarat daftar ke jenjang yang lebih tinggi.

Nah, biasanya sekolah atau madrasah sering membuat Surat Keterangan Lulus (SKL) secara manual, dan ini mebutuhkan waktu yang agak lama apabila harus mencetak ratusan siswa, ya kan ..??

Pada kesempatan kali ini kami selaku admin blog mts. baitul muttaqin tumbrasanom ingin membagikan Aplikasi Cetak Surat Keterangan Lulus (SKL) secara gratis tiss..

Aplikasi Cetak SHUN Sementara (SKL)


Aplikasi Cetak Surat Keterangan Lulus (SKL) ini kami buat berbasis microsoft excel, dengan harapan semua pengguna akan mendapatkan kemudahan dalam mengoprasikan dan mendapatkan manfaat pada aplikasi sederhana ini.

Perlu diketahui bahwa, Aplikasi SKL ini 95% menggunakan macro dan xml, sehingga sebelum Anda membuka aplikasinya, silahkan aktifkan macro excel di komputer Anda.

Mas.. Kenapa kok harus mengaktifkan macro dulu ?

Supaya Aplikasi SKL sistem dapat menjalankan macro excel yang ada pada aplikasi ini.

Oooh..terus kalo misalnya macro tidak saya aktifkan, apakah aplikasi inui akan rusak mas..??

Tidak, hanya saja menu-menu yang ada sebagian tidak bisa digunakan.

Oke mas.. terimakasih :)

Sama2

Detail Menu Aplikasi Cetak SKL



Tampilan pada halaman utama akan tampak seperti gambar diatas, adapun menu-menunya kami buat dibagian ribbon excel supaya lebih rapi dan enak dilihat.

Menu Data Umum (SKL)


Menu data umum ini berisikan Nama Kepala, Nip Kepala dan KOP Sekolah/Madrasah. Untuk KOP Madrasah/Sekolah jadikan format .JPG

Mas.. Bagaimana cara menjadikan KOP Madrasah ke format .JPG ?

Bapak/Ibuk sudah punya KOP Madrasah yang biasanya di microsoft word ?

Punya mas..terus

Nah,, itu silahkan buka dan perbesar KOP nya kemudian tekan tombol "Print Screen SysRq" pada keyboard, Selanjutnya Buka Aplikasi Paint dan Pastekan "Ctrl + V" dan silahkan potong KOP nya. Kemudian save dengan extensi .JPG selesai deh

Oke mas.. terimakasih :)

Sama2

Menu Unduh Template


Menu ini berisikan Data Siswa dengan sistem export file otomatis akan membuatkan folder dengan aplikasi ini sehingga Anda akan mudah mencari file exporannya.

Ketika Anda klik menu unduh template maka sistem akan secara otomatis membuat folder dalam 1 aplikasi ini, dan folder tersebut akan berisikan file excel export data siswa yang akan anda isi, Sehingga Anda akan mudah mencarinya.

Menu Upload Template


Menu ini untuk mengupload template (Data Siswa) yang sudah Anda isi. Selanjutnya sistem akan menaruhnya kedalam sheet database.

Menu ini sama persis dengan istilah import data.

Menu Cetak SKL


Menu ini digunakan untuk mencetak Surat Keterangan Lulus (SKL) dengan menampilkan kotak/userform saja tidak dengan hasil preview nya..

karena ini adalah aplikasi gratis dan suka-suka maka ada banyak kekurangan seperti, SKL tidak ada fotonya, tidak ada tombol preview dll. sekali lagi mohon maaf yaa, kami membuatnya sangat mendadak dan pada puasa lagi.. :) Walaupun Aplikasi SKL ini ada banyak kekurangan namun Aplikasi SKL ini sudah bisa Anda gunkan kok..

Menu Lain-lain


Seperti menu Salin, Paste, Simpan dan Close fungsinya sama dengan biasanya.


5. Aplikasi Profile Lengkap Madrasah/Sekolah Berbasis Excel


Aplikasi Data Lengkap Sekolah atau Madrasah ini kami buat sebenarnya untuk kalangan pribadi, namun alangkah baiknya jika kami bagikan melalui artikel ini walaupun nanti masih ada yang kurang.

Aplikasi Data Lengkap Sekolah atau Madrasah ini kami buat sesimpel mungkin agar sipengguna merasa mudah saat mengoprasikannya.

Didalam menu Aplikasi Data Lengkap Sekolah atau Madrasah ini terdiri dari :

  • Input Tahun Ajaran
  • Profil Lengkap Sekolah atau Madrasah
  • Profil Singkat Sekolah atau Madrasah
  • Input Data


A. Input Tahun Ajaran
Input Tahun Ajaran kami buat menggunakan userform

B. Profil Lengkap Sekolah atau Madrasah
Profil Lengkap Sekolah atau Madrasah kami buat menggunakan WorkSheet

C. Profil Singkat Sekolah atau Madrasah
Profil Lengkap Sekolah atau Madrasah kami buat menggunakan WorkSheet

D. Input Data
Input Data kami buat menggunakan WorkSheet

E. Alat
Alat untuk membantu dalam menginputkan data

Untuk Menu Utama Aplikasi diatas kami menggunakan Tab Ribbon Buatan Sendiri, supaya lebih mudah saat menggunakannya.


6. Aplikasi Koreksi Soal Pilihan Ganda Berbasis Excel


Download Aplikasi Koreksi Pilihan Ganda ini adalah salah satu produk yang kami unggah di blog www.mtsbmtumbrasanom.id secara gratis. Dan apabila Anda menemukan Aplikasi Koreksi Soal Pilihan Ganda  yang persis seperti ini diblog lain dan dijual maka silahkan hubungi kami di kontak kami bagian bawah, karena kami selaku pemilik blog dan Aplikasi Koreksi Soal Pilihan Ganda ini tidak pernah menjual produk kami di blog ini.

Selanjutnya kami selaku penulis dan sekaligus pemilik blog ini maka kami menghimbau bagi anda yang baru berkunjung untuk membaca ketentuan dan kebijakan blog kami.

Pada bagian ini kami akan memberikan file Aplikasi Koreksi Soal Pilihan Ganda yang bisa anda download dengan mudah pada bagian bawah artikel ini.

Sebelum kami memberikan aplikasi ini, silahkan Anda membaca artikel kami sebelumnya tentang Aplikasi Kartu Ujian yang sudah kami publish beberapa hari yang lalu dan Anda juga dapat mengunduh file Aplikasi Kartu Ujian Tersebut secara mudah dan gratis.

Untuk membuat Aplikasi Koreksi Soal Pilihan Ganda ini kami membutuhkan 2 hari, dan apabila Aplikasi Koreksi Soal Pilihan Ganda yang kami buat ini terjadi kesalahan atau error maka, silahkan hubungi kami pada kontak bagian bawah atau bisa berkomentar.

Selanjutnya pada blog ini kami juga akan membagikan link aplikasi-aplikasi yang lain seputar dunia pendidikan yang bisa anda cari dengan mudah melalui kolom cari yang sudah kami sediakan diatas.

Berhubungan dengan aplikasi ini, sebenarnya kami sudah melakukan banyak perbaikan mulai dari segi penampilan sampai segi penggunaan tombol yang ada serta pemberian link yang disisipkan pada menu aplikasi tersebut guna mempermudah pengguna untuk mencari informasi dan atau konsultasi seputar aplikasi yang kami berikan yang apabila terjadi error.


7. Aplikasi Kartu Ujian / Semester Berbasis Excel


Download Aplikasi Kartu Ujian ini bermula ketika kami mengalami kesulitan dalam mengerjakan tugas ujian tengah semester di madrasah kami, bagi kami pada waktu itu butuh berhari-hari untuk mengerjakan kartu ujian tersebut, dan tidak jarang kami menemukan data ganda pada kartu tersebut, seperti nomor ujian, nomor ruang dan nomor urut.

Karena banyaknya siswa yang harus kami buatkan kartu ujian, sehingga kami menghabiskan waktu satu minggu bahkan lebih, bayangkan waktu satu minggu lebih hanya untuk mengerjakan kartu ujian, dan itu tidak masalah bagi anda yang siswanya masih seratus lima puluh kebawah tetapi kalau sudah sampai duaratus sampai tiga ratus keatas apa tidak pusing ini kepala dan mata jadi buram karena kebanyakan didepan komputer.

Bermula dari itulah kami selaku operator madrasah dan kepala tata usaha bertekat untuk membuat Aplikasi Kartu Ujian supaya dalam pembuatan kartu ujian pada tahun selanjtnya kami tidak begitu susah dan membuang banyak waktu, selain itu mungkin ini bisa membatu anda semua yang membutuhkan Aplikasi Kartu Ujian ini. Pada dasarnya Aplikasi Kartu Ujian ini tidak begitu bagus, karena kami hanya membuat biasa-biasa saja dan tujuan kami bukan untuk pamer atau bagaimana tetapi tujuan kami yang paling utama adalah saling membatu dan memberi manfaat kepada sesama.



Sebenarnya kami tidak mengatakan apakah itu aplikasi atau bukan, karena menurut kami file ini hanyalah produk kami yang dibagikan secara gratis. sehingga tidak begitu bagus. Untuk Anda yang ingin membuat Aplikasi Sederhana yang berbasis Microsoft Excel bisa belajar di blog ini tepatnya pada menu APP kami yang bagian atas.

Selanjutnya untuk Aplikasi Kartu Ujian ini kami hanya membatasi sekitar 300 siswa, jadi apabila di sekolahan atau di madrasah Anda melebihi 300 siswa maka, Aplikasi ini kurang tepat. Sekali lagi kurang tepat bukan tidak bisa. Karena Anda bisa menggunakannya salin tempel. Dan berikutnya Aplikasi kartu Ujian ini tidak menggunakan foto siswa pada Kartu Ujian. Kami hanya memberikan logo dan scant tanda tangan kepala sekolah saja dan untuk file Aplikasi Kartu Ujian dapat Anda Uduh di bawah ini.


8. Aplikasi Daftar Kumpulan Nilai (DKN) Berbasis Excel

www.mtsbmtumbrasanom.id - Aplikasi Daftar Kumpulan Nilai (DKN) siswa biasanya digunakan saat menjelang pergantian tahun ajaran baru.

Biasanya Staf Tata Usaha merekap nilai raport siswa dari semester 1 sampai semester 5 kedalam format excel untuk diolah menjadi nilai Ijazah.

Nah, dalam pengolahan nilai ini, tidak jarang para staf tata usaha agak kerepotan untuk mengolahnya lantaran masih menggunakan cara manual.

Pada kesempatan kali ini, kami selaku admin akan membagikan Aplikasi Sederhana terkait Pengolahan Daftar Kumpulan Nilai (DKN) Siswa.

Tampilan Utama Aplikasi DKN



Menu utama aplikasi kami taruh di Ribbon Excel supaya lebih praktis dan pengguna mudah dalam memahami alurnya.

Untuk extensi aplikasi ini kami menggunakan Excel Binary Workbook (.xlsb) supaya sizenya lebih ringan.

Menu "Data Umum"


Data umum digunakan untuk mengisi nomor pararel, nomor absen, nama siswa dan daftar pelajaran.

Menu "Input Nilai"


Dalam menu input nilai ini terdapat beberapa tombol yaitu : Sms 1, Sms2, Sms 3, Sms 4, Sms 5, Ujian Tulis, Ujian Praktik.

Pada setiap tombol, Anda akan disuruh mengisi nilai siswa atau nilai raport siwa bersangkutan.

Menu "Nilai Jadi"



Menu ini adalah hasil finish dari kumpulan dari beberapa bagian nilai siswa, atau bisa disebut "Nilai Jadi" ini adalah nilai Ijazah Final.

Berikut link download pada tombol dibawah ini.


Bagaimana Cara Hack Password VBA ?


Hubungi kami di no wa : 081359048438 atau email : aplikasisyaref@gmail.com

Buka Jasa dan Produk :
  • 1500 file belajar excel, dari pada cari digoogle lama, mending beli (bonusnya : 10 APK jadi, Bobol Worksheet dan Workbook, Masih banyak lagi)
  • IDM Pro, PDF Pro, SMADAV Pro, OS Win7 dan 10 (32bit dan 64bit) + Driver Pack dan masih banyak lagi (harga custom)
  • Jasa pengerjaan EMIS dan raport ARD
  • Jasa bobol password VBA Excel


"Kami Selalu Berusaha Memberikan Yang Terbaik Dan Original Untuk Anda"

Jabat Erat@Hak Cipta 2015

Post a Comment for "8 APLIKASI BERBASIS MICROSOFT EXCEL (GRATIS)"